RUANGPOLITIK.COM— Putra pertama Soekarno yakni Guntur Soekarnoputra, mengatakan jika Capres tak harus trah Soekarno dan secara terbuka menyatakan dukungan pada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Padahal Puan Maharani adalah keponakan dan cucu dari Bung Karno.
“Kan saya sudah bilang, yang jadi presiden atau kepala negara ini tidak harus keluarganya bung Karno saya berhak dong kalau milih Ganjar,” ujar Guntur.
Menanggapi hal itu, Ketua Bappilu PDIP, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul menanggapi diplomatis ucapan Guntur.
“Sudah berkali-kali saya katakan bahwa untuk presiden dan wapres itu ketum kan clear,” ujar Pacul di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (18/1).
Dia menambahkan, sah saja apabila ada orang yang berpendapat demikian. Namun sekali lagi dia menegaskan, hak penentuan Capres PDIP ada di tangan ketua umum Megawati Soekarnoputri.
“Bahwa orang lain berpendapat ya boleh-boleh saja kan gitu. Orang berpendapat monggo ya silakan berpendapat kan namanya enggak melanggar hak asasi,” tutur dia.
Termasuk soal pertimbangan Megawati memilih capres PDIP, Pacul tak mau berspekulasi. Dia yakin Megawati memilih sosok terbaik untuk diusung menjadi capres.
“Bu ketum bukan politisi kemarin sore. Beliau sudah paham asam garam, getir manisnya kehidupan politik. Jadi sudahlah serahkan ke bu ketum,” jawabnya.
Bambang Pacul juga merasa yakin, Guntur sebagai kakak kandung Megawati akan memberikan masukan tersendiri. Namun, sebagai pendapat, hal itu tentu akan diputuskan langsung oleh Megawati nantinya.
“Sudah lah, kalau itu beliau punya pendapat kan pasti nanti disampaikan ke ibu. Apakah nanti menerima pendapatnya atau enggak, menerima atau sebagaian atau seluruhnya biarkan ibu,” pungkasnya.
Editor: Ivo Yasmiati
(RuPol)