Mega mengaku cocok dengan Mahfud sebagai sosok yang memiliki banyak pengalaman dan pengetahuan di bidang hukum. Dengan nada berkelakar dirinya kini merasa punya pembela jika ada yang membully.
RUANGPOLITIK.COM – Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri langsung memberikan tugas kepada Mahfud MD usai resmi ditunjuk menjadi bakal cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Mega meminta Mahfud untuk membenahi atau melakukan reformasi sistem hukum nasional. Dia berharap Mahfud akan menjadi wajah keadilan sejati di Indonesia.
“Beliau sosok yang kami tugaskan untuk melakukan reformasi sistem hukum nasional agar tampil wajah keadilan sejati,” ucap Mega dalam pidatonya.
Presiden RI kelima itu memuji Mahfud sebagai sosok apa adanya, jujur, bernyali, dan memiliki komitmen ideologi. Mega berharap Mahfud menjadi wasit di tengah persaingan politik dan bisnis yang kerap dirasa tidak adil.
Mega mengaku cocok dengan Mahfud sebagai sosok yang memiliki banyak pengalaman dan pengetahuan di bidang hukum. Dengan nada berkelakar dirinya kini merasa punya pembela jika ada yang membully.
“Saya dulu merasanya sepi sendiri, karena kalau saya ngomong dan wartawan langsung bully, nah sekarang ada Pak Mahfud nih belain saya,” kata Mega.
Sementara dalam pidatonya, Mahfud menyoroti demokrasi dan penegakan hukum. Dia juga berbicara soal toleransi di tengah keberagaman. Mahfud memberi perhatian terhadap perlindungan kaum lemah. Dia menggunakan diksi “wong cilik”, sapaan yang sering digunakan PDIP.
Mega sebut hak perempuan dan laki-laki sama
Dalam kesempatan itu, Megawati juga meminta istri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh untuk turut memperhatikan soal kesetaraan antara laki-laki dan perempuan. Menurut Mega, meski berbeda kodrat, perempuan dan laki-laki memiliki hak yang sama.
Pernyataan itu disampaikan Mega dalam pidatonya usai mengumumkan nama Mahfud MD, sebagai cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, di kantor DPP PDIP, Rabu (18/10).
“Kalau pidato sekarang saya janji, ayo Mbak Atikoh, untuk urusan perempuan. Karena perempuan itu harus sama, sama laki-laki. Kodratnya beda. Tapi dalam semua haknya harus sama,” kata Mega.
Ganjar dan Mahfud sama-sama membawa keluarga mereka pada kesempatan tersebut. Ganjar membawa istrinya, Siti Atikoh. Sedangkan Mahfud membawa istrinya Zaizatun Nihayati bersama anak serta cucu.
Usai acara, Ganjar dan Mahfud bersama keluarga mereka juga sempat melakukan sesi foto bersama.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)