Sebenarnya, kedekatan keduanya tak mengherankan. Mereka berdua mantan kader Himpunan Mahasiswa Islam. Namun saat itu, Panda mengaku heran.
RUANGPOLITIK.COM —Jurnalis sekaligus politisi senior PDIP Panda Nababan membeberkan alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memecat Anies Baswedan sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud).
Panda bertutur, saat baru menduduki jabatan menteri, Anies lebih dekat ke Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) daripada Jokowi. Pengakuan itu ia sampaikan berdasarkan pengamatannya.
Panda menyebut, Anies saat jabat menteri kerap berada di ruangan JK.
“Awal-awal dia jadi menteri, dia lebih banyak di kamarnya JK. Anies sama Sudirman Said, daripada di tempatnya Jokowi,” ungkapnya dikutip fajar.co.id dikutip dari kanal YouTube Kompas TV Sukabumi, Rabu (5/7/2023).
Sebenarnya, kedekatan keduanya tak mengherankan. Mereka berdua mantan kader Himpunan Mahasiswa Islam. Namun saat itu, Panda mengaku heran.
“Dan aku waktu itu agak heran,” ujarnya.
Sebagai orang yang memang dikenal dekat dengan Jokowi, Panda pun menanyakan langsung kepada orang nomor satu di Indonesia itu perihal kedekatan Anies dan JK.
“Bahkan saya tanya sama Jokowi. Kok menteri-menterinya Mas ngumpul di sana,” ucap Panda.
“Rupanya dia (Jokowi) juga tahu itu,” tambahnya.
Saat mendengar itu, Jokowi tak kaget. Karena sudah tahu sebelumnya.
“Ah ngak lama lagi kok itu,” kata Panda menirukan perkataan Jokowi saat itu.
Beberapa waktu berselang, ternyata ‘tidak lama lagi’ yang dimaksud Jokowi, Anies dipecat.
“Iya. Bulan depannya game,” kenang Panda.
Berangkat dari penuturannya, Panda menduga kedekatan Anies dan JK menjadi alasan pemecatan Anies. Walaupun kata dia, itu bukan alasan satu-satunya.
“Bisa aja (loyal ke JK daripada presiden),” tandasnya.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)