Hingga kini, Selasa 13 Juni 2023 pukul 8.20 WIB, video itu telah ditonton lebih dari 4.800 kali oleh warganet. Video itu diperkirakan diambil pada Februari 2022 karena tertulis ‘Peringatan Isra Mikraj 1443 Hijriah’.
RUANGPOLITIK.COM —Beredar video viral Ustazah Mumpuni dalam ceramahnya menyinggung jalan rusak yang dilewatinya saat mendatangi tempatnya berceramah.
Ia pun menyinggung Gubernur Ganjar Pranowo yang menurutnya belum pernah melewati jalan rusak itu.
Ganjar Pranowo disinggung dalam pernyataan Ustazah Mumpuni tersebut karena berkenaan dengan status jalan itu yang bisa saja merupakan jalan provinsi. Video viral itu diunggah akun Twitter @jagokan****** pada Senin 12 Juni 2023.
“Ustazah ini sindir Ganjar Pranowo, (ia menyebut) ibu hamil lewat jalan rusak di Jateng bisa melahirkan mendadak. Ustazah Mumpuni terlalu jujur,” demikian narasi dalam video viral yang beredar tersebut.
Hingga kini, Selasa 13 Juni 2023 pukul 8.20 WIB, video itu telah ditonton lebih dari 4.800 kali oleh warganet. Video itu diperkirakan diambil pada Februari 2022 karena tertulis ‘Peringatan Isra Mikraj 1443 Hijriah’.
“Apa kamu pernah lihat jalan rusak? Ya, nggak, Tegal sari, di situ, rusak sekali jalannya, tempat daerah saya, apalagi di Alfa**** di barat sampai ke Bojong, perbatasan Jawa Barat, jalan rusak sekali di sekitar daerahku,” kata Mumpuni.
Menurut perempuan dengan nama lengkap Mumpuni Handayayekti tersebut, mungkin Gubernur Ganjar Pranowo belum mengetahui adanya jalan rusak tersebut.
“Aku pamerin jalan yang rusak, baru sekarang ada. Jalannya rusak, malah bangga. Saya mau cerita, sepertinya Pak Ganjar Pranowo belum pernah lewat Jalan Bojong dan sekitarnya, saya saja setiap hari lewat,” ujarnya lagi.
Berdasarkan pengalamannya, melewati jalan rusak tersebut membuat perutnya terasa tidak enak.
“Di perbatasan (Jawa Barat-Jawa Tengah), jalan rusak seperti bikin perut enek. Untungya saya belum bersuami, jadi belum hamil. Coba kalau lagi hamil lewat jalan seperti itu, bisa jadi langsung melahirkan (di situ),” kata mubalig muda tersebut.
Berkaitan dengan jalan rusak di Jawa Tengah tersebut, kami sudah menghubungi pihak Ganjar Pranowo untuk mengonfirmasi hal tersebut tapi hingga saat ini, yang bersangkutan belum menjawab.
Sementara itu, dilansir dari laman JatengProv.go.id, panjang jalan provinsi di Jawa Tengah adalah 2.404,741 kilometer. Menurut pemberitaan pada Desember 2022, kondisi jalan tersebut terbagi dua yakni dalam kondisi baik sepanjang 2.010,36 kilometer atau 83,60 persen.
Adapun kondisi sedang membentang sepanjang 213,78 kilometer atau 8,89 persen. Jika ditotal, kondisi jalan baik dan sedang tersebut mencapai 92,49 persen. Sementara, kondisi jalan dalam kondisi tidak mantap tercatat 180,60 kilometer atau 7,51 persen.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)