RUANGPOLITIK.COM – Pertemuan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PKB merupakan tindak lanjut dari diskusi intensif mereka selama berbulan-bulan.
Keduanya menyebutkan akan menjajaki kerjasama dalam menghadapi Pemilu dan Pilpres 2024 mendatang.
“Baru saja saya menerima kunjungan dari Ketum PKB beserta jajaran pimpinan puncaknya tadi, Cak Imin walaupun memang sahabat lama dan kita sebenarnya sudah melakukan diskusi intensif selama beberapa bulan ini,” ujar Prabowo kepada wartawan yang menunggu di depan rumahnya, Sabtu (18/6/2022).
Penjajakan kerjasama antara kedua partai sudah terjalin sejak lama, bahkan diskusi-diskusi intensif telah berjalan antara elit-elit kedua partai.
Semua itu, kata Prabowo merupakan proses untuk kedua partai dalam membangun kesepahaman dalam kerjasama ke depan.
“Malam ini, kita melanjutkan pembicaraan-pembicaraan yang intensif, tentunya kita semua sadar bahwa bangsa kita, negara kita akan menghadapi proses politik menjelang 2024 pilpres, pileg dan diujungnya pilkada. Ini suatu tugas kenegaraan yang sangat serius, sangat penting,” lanjutnya.
Dalam pertemuan malam ini, Prabowo menyebutkan sudah mencapai titik-titik pertemuan dalam bentuk kerjasama kedua partai.
Khususnya dalam menghadapi kontestasi Pemilu 2024 mendatang, sudah ada kesepakatan-kesepakatan antara Gerindra dan PKB.
“Dengan demikian komunikasi antara Gerindra dan PKB berjalan dengan intensif dan juga dengan partai-partai lain tetapi alhamdulillah kita sudah mencapai titik-titik pertemuan, titik-titik kerjasama, titik-titik kesepakatan dimana kita secara garis besar menyatakan keinginan kita masing-masing untuk bersama-sama bekerjasama dengan erat untuk menghadapi tanggung jawab kenegaraan tersebut yaitu pilpres pileg dan pilkada 2024,” pungkasnya.
Berita terkini:
Prabowo-Muhaimin Bertemu Malam ini, Bahas Koalisi?
Elektabilitas Muhaimin Rendah, CSIIS: PKB Sudah Saatnya Rangkul Erick Thohir
Bersikeras Usung Prabowo Jadi Capres 2024, Gerindra Belum Putuskan ‘Teman’ Koalisi
Survey Parpol: PDIP, Gerindra, dan Golkar Tiga Besar, PPP dan PAN Terancam Tak Lolos Parlemen
Dalam kesempatan yang sama, Ketum PKB Muhaimin Iskandar juga menyebutkan sudah adanya kesepahaman antara PKB dengan Gerindra.
Kemungkinan terjadinya antara koalisi tinggal menunggu waktu, karena sebelumnya sudah banyak komunikasi antara kedua partai.
“Alhamdulillah malam hari ini semakin menguat kerjasama itu sampai pada kesimpulan apa yang disampaikan oleh Pak Prabowo bahwa PKB dan Gerindra siap bekerjasama secara utuh menyeluruh menjelang dan menyiapkan pilpres, pileg dan pilkada di 2024,” ujarnya. (ASY)
Editor: Asiyah Lestari
(RuPol)