Terkait persidangan hari ini, Samuel Hutabarat menyampaikan harapannya sebagai orangtua yang kehilangan anaknya. Dia berhajat agar hakim memutus seadil-adilnya perkara perbuatan yang telah dilakukan para terdakwa dengan memberi mereka hukuman sesuai dengan Kitab Undang-undang Hukum Pidana
RUANGPOLITIK.COM —Samuel Hutabarat dan Rosti Simanjuntak akan menyaksikan secara langsung proses peradilan terhadap Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo yang digelar hari ini, 13 Februari 2023, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Agenda persidangan terbaru yakni pembacaan vonis terhadap para tersangka yang diawali pada Mantan Kadiv Propam .
Terkait persidangan hari ini, Samuel Hutabarat menyampaikan harapannya sebagai orangtua yang kehilangan anaknya. Dia berhajat agar hakim memutus seadil-adilnya perkara perbuatan yang telah dilakukan para terdakwa dengan memberi mereka hukuman sesuai dengan Kitab Undang-undang Hukum Pidana.
“Harapan kita Ferdy Sambo dan Putri itu bisa mendapatkan hukuman sesuai dengan pasal 340 KUHPidana ke majelis hakim,” kata Samuel di Bandara Jambi.
Selain itu, ayah Brigadir J mendesak agar hakim memberi sanksi lebih berat dari JPU pada Putri Candrawathi karena diduga menjadi pemantik terjadinya peristiwa maut yang menghilangkan nyawa anaknya. Samuel mengklaim Putri telah berlaku playing victim selama memberi kesaksian di pengadilan.
“Kami berharap dengan hakim bahwa PC tersebut bisa lebih dari tuntutan JPU karena pemantik ialah PC sehingga dia mengambil simpati dalam persidangan pada dasarnya hatinya busuk, kalau tidak busuk tidak mungkin peristiwa ini terjadi,” ucapnya.
Meski demikian, ayah Brigadir J mengatakan pihaknya sudah ikhlas atas kepergian sang anak. Dia juga mengakusiap menerima apapun keputusan yang dijatuhi hakim pada para terdakwa.
“Kita sudah siap mental dan apapun yang diberikan oleh majelis hakim ya kita harus berlapang dada, kita terima semua putusan hakim,” ujarnya.
Keamanan Sidang Diperketat
Dalam agenda pembacaan vonis Sambo hari ini, polisi mengaku akan memperketat pengamanan di sekitar lokasi sidang. Adapun operasi pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol. Ady Ary Syam Indradi.
Ady menuturkan sebelum terjun ke lapangan, pihaknya melakukan Tactical Wall Game (TWG) untuk memastikan proses ngamankan finalisasi hukum Sambo berjalan lancar. TWG sendiri ditujukan untuk memberi gambaran kepada anggota Polres Jakarta Selatan terkait tugas dan tanggung jawab serta ploting lokasi yang perlu diamankan.
“Besok secara langsung di lapangan akan dipimpin Kapolres Metro Jakarta Selatan untuk melakukan Tactical Wall Game (TWG) dan gelar pasukan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.
“Supaya siapa berbuat apa dan akan bertanggung jawab kepada siapa ini tentu menjadi dasar dalam proses SOP pengamanan,” ujarnya.
Dalam agendanya hari ini, polisi akan melaksanakan tugas dengan mengedepankan imbauan dan pendekatan persuasif sesuai hasil analisis dari Polda Metro Jaya. Selain itu, polisi juga akan melakukan tindakan preventif guna mencegah munculnya gangguan nyata.
“Dalam proses pengamanan besok tentunya mendasari pada sarana objek sesuai analisis hakikat oleh Polda Metro Jaya khususnya Polres Metro Jakarta Selatan. Secara umum sasaran pre-emtif dan preventif dalam persidangan tersebut,” tandasnya.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)